Responsive Ad Slot

Slider

Mengenal Windows Sebagai Pemula


Windows adalah operating sistem (OS) yang di gunakan untuk PC, sampai pada saat ini Windows sudah berkembang, dan Versi yang terakhir saat ini adalah Windows 10 sebagaimana pada saat artikel ini dibuat, banyak sekali perbedaan fitur dari windows terdahulu sampai windows 10 ini, karena pada kali ini admin menggunakan windows 10 maka pada artikelnya juga akan dijelaskan mengenai windows 10, namun tidak menuntuk kemungkinan juga dapat diaplikasikan pada windows versi lain, mungkin dari segi tujuan artikel ini lebih tepat memiliki Judul "Mengenal PC Sebagai Pemula" namun karena PC memilik OS yang berbeda beda maka akan lebih tepat jika kata PC diganti Kata Windows yang banyak digunakan. 

1. Windows adalah OS (Operating System) 

    Ya, benar sekali windows adalah OS jadi kalian tidak bisa menginstal windows seperti aplikasi yang lain, perlu step step khusus untuk menginstal windows, gampangnya adalah windows adalah program utama yang nantinya menunjang program lain, semua diantara kita pasti mempunyai tujuan masing masing kenapa menggunakan PC, untuk editing video, main game, bekerja dan lain sebagainya, sebelum kalian menginjakan kaki kesana pahamilah windows terlebih dahulu karena ini yang paling penting, yah sambil jalan kalian harus tetap belajar windows itu seperti apa, kuasai windows terlebih dahulu sebelum kalian menggunakan software lain, toh ilmu tidak ada yang sia sia dan pasti bermanfaat, 

Contohnya kalian membeli PC atau Laptop untuk memulai berkarya sebagai photografer dan menggunakan software editing adobe photoshop misalnya, pada pertamakali menggunakan pasti kalian akan bingung cara menggunakan photoshop, terlebih lagi jika tidak ada photoshop disitu dalam arti belum diinstal jika kalian benar benar gaptek pasti sudah datang ke tempat Servis Komputer supaya diinstalkan software tersebut, atau kalian mencoba mendownload sendiri dan bejalar sendiri, oke karena windiows baru beli biasanya belum banyak error atau terinveksi virus namun lama kelamaan karena tidak ada pemeliharaan windows, adobe photoshop kalian akan lemot, bahkan sampai tidak bisa digunakan, yang terjadi adalah kalian mahir dalam hal editing tapi ketika windows error kalian stop, atau biasanya kalau jadi photografer pasti mindah foto dari memory card ke komputer, nah cardreader kalian gak detect, oke tidak masalah jika kalian selalu membawa pc kalian ke tukang komputer, tapi itu ya merugikan apalagi jika dibohongi sampai ada komponen yang rusak, 

Nah seperti itulah contoh sederhana ketika kita tidak bisa menggunakan windows dan memahaminya, banyak sekali orang bilang bisa mengedit foto, bisa menghitung menggunakan excel, bisa mengedit video dan lain lain, tapi tidak semua orang mengerti menggunakan windowsnya, mereka cuma bisa menggunakan softwarenya

setidaknya belajarlah instal meng unistal software, sampai kalian bisa menginstal ulang windows di PC atau Laptop kalian sendiri, ketika kalian sudah bisa sampai tahap ini saya yakin kalian bisa bekerja lebih maksimal dengan windows, walaupun dari Nol sampai kalian bisa menginstal ulang Windows banyak sekali pelajaran yang tidak mudah, namun itu sangat penting dimasa pekermbangan teknologi ini, tidak hanya menguasai software yang kalian gunakan tapi dapat bekerja secara maksimal dengan windows.

2. Menggunakan Aplikasi dan Software Original

    Sebagai Pemula biasakanlah tidak membajak Software, memang harus punya uang lebih jika harus membeli namun sebenarnya kalian hanya perlu membeli software yang benar benar kalian gunakan, gunakanlah fitur Free Trial 30 hari dari developer untuk menggunakan software atau aplikasi disitu kalian bisa mencoba terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk membeli, disisi lain kalian menghargai para developer, belajarlah sedikit demi sedikit dengan aplikasi dan software original ini memudahkan kalian dan membuat aman pekerjaan, jika menggunakan sofware bajakan saya yakin ada step step untuk meng aktivasi, nah jika belum mahir, bisa saja windows terinfeksi virus dan kalian tidak bisa menggunakan lagi, alhasil ke tukang komputer, alternatif menggunakan Aplikasi dan Software Original ini sangat bagus sebagai pemula



3. Menggunakan software yang menunjang kegiatan, dan                            juga pekerjaan

    Jarang sekali orang yang mampu menguasi semua software dalam komputer, seorang photografer tidak mungkin mengedit fotonya dengan AutoCAD, sebaliknya seorang engineering tidak mungkin membuat desain dengan Adobe Photoshop jadi fokuslah pada software yang anda gunakan untuk bekerja lalu belilah software tersebut, karena PC sendiri memiliki kapasitas tidak semua bisa digunakan tergantung spesifikasinya, sebagai pemula menggunkan banyak sekali Aplikasi dan Software itu jarang sekali, jika kalain fokus pada satu software atau fokus pada software yang kalian gunakan untuk bekerja pasti tidak akan mengeluarkan ongkos begitu banyak, sebagai seorang Pemula kalian dapat menfaatkan windows tanpa ada masalah. bisa diformulasikan sebagai berikut :
         

  • Instalasi Complete Windows 10, (Windows 10 Grattis) Instalasi Complete maksudnya adalah sudah terinstal driver, plugin, Software yang perlu digunakan saja, tentunya semua original, karena windows 10 saat ini gratis, maka kalian hanya perlu membeli software yang kalian gunakan

  • Windows bekerja dengan software yang kompatible dengan hardware, Windows lebih baik diinstal dengan software yang kompatible dan hanya digunakan saja, tidak perlu menginstal



  • Windows milik pribadi yaitu PC, seorang pemula akan sangat kesusahan di warnet, walaupun itu hanya sekedar ngeprint,
4. Windows perlu pemeliharaan

    Yah, benar sekali windows butuh pemeliharaan, ibarat motor yang harus diservis tiap bulannya, lalu seperti apa pemeliharaan windows ??


  • Melakukan SCAN Virus, satu bulan sekali sudah cukup melakukan scanning virus, jika windows selalu online maka akan lebih bagus karena update dari software, 

  • Me - manage data kalian, nah yang satu ini butuh ketekunan, seperti hanya orang yang rajin bersih bersih, kalian harus merapikan data data kalian, contohnya tidak salah menamai file, misalnya tugas baru, tugas new dalam file ms. office, tulislah judul yang sesuai, semakin kalian memiliki jiwa yang rapi, data kalian akan semakin rapi

  • Update Software, Jika kalian jauh dari jaringan internet, tidak usah repot repot untuk mengupdate software kalian, biasanya software memiliki jangka waktu 1 tahun untuk menambah fitur yang sangat sangat berbeda selebihnya tidak



5. Jadikan Windows rekan untuk bekerja

    Gunakanlah windows untuk bekerja entah itu menghitung pengeluaran harian atau apa namun semakin kalian belajar akan semakin baik dan mengenal windows, jika hanya menggunakan windows untuk menyimpan file, melakukan pekerjaan jika ada pekerjaan, menonton film, sebagai pemula kalian tidak akan berkembang.

Demikian Artikel ini, kritik saran yang membangun akan diterima untuk kemajuan blog ini

Semoga Bermanfaat
0

No comments

Post a Comment

test

both, mystorymag
© all rights reserved
made with by templateszoo